Kuliah Umum Biologi : Konservasi Berbasis Pemanpaatan Biodiservitas Secara Berkelanjutan

BKSDADemi terwujudnya kelestarian sumber daya alam hayati dan terjaganya   ekosistem berkesinambungan. Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi UIN SGD Bandung  memberikan pencerahan kepada para mahasiswa dan dosen  dengan mengundang nara sumber  Pupung Purnawan,S.Hut, M.Si dari  Balai Konservasi Sumber Daya Alam ( BKSDA) Jawa Barat dan Lianda Lubis,S.Si, MT, dari Taman Hutan Raya Juanda (TAHURA Juanda) Kota Bandung.

Kuliah Umum dengan Thema  “ Konservasi Berbasis Pemanpaatan Biodiservitas Secara Berkelanjutan” bertempat  di Aula Ultama FST, Lt I, Kamis,14 Nopember 2019. Dibuka Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan, Kerja sama dan Alumni, Dr.Aep Saepulloh, mewakili Dekan FST Dr.Hasniah Aliah yg berhalangan hadir karena memimpin Team FST mengikuti   Olimpiade sains di Makasar.

WD III mengapresiasi kuliah umum tersebut sebagai wahana untuk memberikan motivasi kepada mahasiswa dengan meningkatkan kajian – kajian  Ilmu Biologi yang berhubungan  erat dengan Al-quran ( ayat ayat kauniah).

 “ Kami berharap  jurusan biologi sebagai ujung tombak mampu meningkatkan kajiannya tetap berlandaskan nilai – nilai Al-quran, sehingga  sumber daya alam hayati dan ekosistemnya bisa terjaga dengan baik, “ Ujar WD III.

Sementara Sekretaris jurusan Biologi  Ida Kinasih, Ph.D, mewakili Ketua Jurusan Dr.Ana Widiana mengungkapkan rasa terimaksih kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksana nya kegiatan dengan baik, “ semoga kuliah umum ini bisa memberikan manfaat dan  informasi untuk menambah wawasan dan semangat bagi para mahasiswa dan dosen tentang kajian biologi, “ Katanya.

Sekjur juga berharap dengan kegiatan ini, bisa mendukung visi misi jurusan biologi 2035 supaya kompeten tingkat nasional dan internasional.  “ Acara terselenggara berkat kerja sama dengan BKSDA Jabar, rencananya kedepan akan MoU dengan Tahura Kota Bandung.***

Leave a Reply