Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 71 Tahun, Civitas Akademika UIN Sunan Gunung Djati Bandung dari unsur Pimpinan, para Dosen, para Karyawan dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) berjumlah sekitar 1400 orang melaksanakan Upacara Bendera, bertempat dihalaman Auditorium Prof. Anwar Musaddad, pada Rabu (17/08).
Dalam kegiatan tersebut, sejumlah Dosen dan Karyawan menerima Penghargaan Satyalancana Karya Satya dengan masa Pengabdian 10 tahun sebanyak 28 orang, 20 tahun sebanyak 15 orang dan 30 tahun masa bakti sebanyak 12 orang. Tanda kehormatan tersebut disematkan langsung oleh Rektor, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si. Kegiatan dilanjutkan dengan Pemberian Piala Kejuaraan kepada Para Pemenang Perlombaan sejumlah Kegiatan Olahraga yang diselenggarakan oleh BAPOR UIN Sunan Gunung Djati Bandung, dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 71.
Sumber: Humas UIN Sunan Gunung Djati Bandung