Garut (18/01) Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Program Studi dilaksanakan oleh Jurusan Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung dengan tema “Meningkatkan Kreativitas dan Inovasi Siswa Melalui Pembelajaran Robotik di MTs Darul Fitri” dalam kegiatan ini bekerjasama dengan Program Studi Teknik Elektro Universitas Garut, yang diikuti oleh Siswa MTs Darul Fitri dengan Instruktur mahasiswa UIN dan Mahasiswa Uniga.
Sekretaris Jurusan Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung Azwar Mudzakkir Ridwan, MT menyampaikan bahwa kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Program Studi ini merupakan program kerja Jurusan Teknik Elektro yang dilaksanakan dua kali dalam setahun, dengan tema yang disesuaikan dengan kebutuhan mitra pengabdian yang pada kesempatan di MTs Darul Fitri yakni mengambil tema Robotik bagi Siswa MTs dengan harapan mampu meningkatkan kreativitas dan inovasi siswa dalam bidang robotic.
Sementara itu Ketua Jurusan Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung mengatakan dalam sambutannya sekaligus membuka acara, bahwa kegiatan pengabdian kepada masyarakat pada kesempatan kali ini berbeda dari tahun sebelumnya karena kita berkolaborasi dengan Universitas Garut, sebagai kampus yang dekat dengat mitra PKM yakni di Mts Darul Fitri Leles Kabupaten Garut, kolaborasi ini merupakan implementasi dari MoU dan MoA yang sebelumnya telah dibuat bersama antara UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Universitas Garut.
Lebih lanjut Eki juga menjelaskan bahwa Kerjasama ini diharapkan akan membawa berbagai manfaat positif, tidak hanya untuk institusi kita masing-masing, tetapi juga untuk masyarakat yang menjadi fokus dari kegiatan pengabdian ini. Semoga kerjasama ini menjadi landasan untuk mengembangkan inovasi, riset, dan pendekatan-pendekatan baru dalam bidang Teknik Elektro.tidak hanya itu kedepan kita berharap dalam kolaborasi ini dapat menciptakan kegiatan-kegiatan baru pada kedua lembaga dan memperkuat hubungan antara kedua belah pihak.
Sementara dari pihak sekolah menyampaikan ucapan yang sebesar-besarnya kepada UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Universitas Garut yang melaksanakan pengabdian disekolah kami, dan kami merasa bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswa kami dalam mengembangkan inovasi robotika untuk siswa-siswa kami.
Antusias peserta yang mengikuti kegiatan pengabdian ini sangat luar biasa, hal ini bisa dilihat dari rancangan robot yang dibuat berjalan dengan dilakukan pengujian, dan juga hasil kuisioner yang dibagikan kepada peserta pada saat sebelum dan setelah kegiatan berjalan menghasilkan bahwa peserta, sangat senang mendapatkan pengetahuan baru, dengan metode pengajaran yang menyenangkan.
Kegiatan ini ditutup oleh ketua Program Studi Teknik Elektro Universitas Garut, diwakili Akhmad Fauzi Ikhsan, MT, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Jurusan Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang melibatkan kami dalam kegiatan PKM ini yang tentu ini akan membawa dampak positif bagi kampus kami, dan bisa bersama sharing pengetahuan kepada masyarakat sebagai mitra dalam kegiatan ini dalam hal ini MTs Darul Fitri Leles Kabupaten Garut. Sambil menutup rangkaian kegiatan.
Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan selama 2 hari yakni pada tanggal 18-19 Januari 2024, yang diikuti oleh Siswa MTs Darul Fitri Leles Kabupaten Garut di damping oleh guru dan kepala sekolah, Dosen Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Universitas Garut sebagai narasumber dan dibantu mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Universitas Garut yang menjadi Instruktur dalam perakitan robot tenaga surya.