Sehubungan makin merebaknya penyebaran Virus Corona (Covid-19). UIN SGD Bandung,melakukan langkah-langkah antisipatif dengan mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomer:533/Un.05/KP.01.2/03/2020. SE yang ditanda tangan oleh Rektor UIN SGD Prof.Dr.Mahmud, M.Si ditujukan kepada seluruh civitas akademika menghimbau :
1 . Menangguhkan perjalanan keluar negeri terutama yang terpapar Covid-19
- Bagi yang baru melakukan perjalanan dari luar negeri ( China, Jepang, Korea, Malayasia, Singapura, India, Arab saudi, Australia, Uni Emirat, Iran, Kuwait, Bahrain, Perancis, Inggris, Italia, Jerman, Rusia, Belanda, dll) Harap membatasi interaksi (Self Isolated), dengan civitas akademika UIN SGD Bandung maupun dengan keluarga (Rumah Tangga) selama 14 hari setelah tiba di Indonesia. Jika dalam 14 hari mengalami demam, batuk, pusing dan sakit tenggorokan segera periksa kan ke dokter/rumah sakit.
3. Melakukan prilaku hidup sehat dengan olahraga dan istirahat yang cukup, mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun, (alcohol based hand rub/hand sanitized), mengkomsumsi makanan sehat dan bergizi, sayur mayur dan buah buahan, membuang sampah pada tempatnya, Dll.
- Melakukan kewaspadaan ditiap unit masing masing dengan menyebarkan informasi kesehatan tanpa membuat panik, menyediakan fasilitas kesehatan diruang strategis untuk cuci tangan dan sabun.
5. Kepada petugas Cleaning Service agar lebih meningkatkan kinerjanya membersihkan tempat tempat yang terpegang tangan seperti meja (ruangan rapat). Handle pintu, jendela, lift, dll. Dengan disinfektan sesuai standar WHO.(HR)