Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN SGD Bandung menggelar Workshop Laboratorium 2022 secara virtual Zoom tentang “Penyusunan Modul Praktikum Dalam Kurikulum Berbasis OBE” bertempat di Auditorium FST, Rabu, (5/10).
Workshop yang dibuka oleh Dekan FST, Dr. Hasniah Aliah, M.Si melalui Wakil Dekan I, Dr. Yudha Satya Perkasa, M.Si menghadirkan narasumber Sony Suhandono, M.Sc, Ph.D (ITB) dan Prof. Andi Suhandi (UPI), serta Moderator Dr. Bebeh Wahid Nuryadin (UIN SGD Bandung).
Acara diikuti sekitar 500 peserta dari berbagi perguruan tinggi yakni UIN Bandung, ITB, ITS, UNSUD, dan PTKIN. Bukan hanya itu, workshop juga diminati peserta dari kalangan SMAN dan Madrasah Aliyah di Jawa Barat.
Ketua Laboratorium FST, Adam Faruqi berharap dengan digelarnya workshop praktikum kurikulum berbasis Outcome Based Education (OBE), maka pengembangan laboratorium terus meningkat dan riil di dalamnya.*** Harry